Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Transformasi Ekonomi | Situasi Perdagangan Global pada 2024 Diprediksi Makin Rumit

Tiongkok Genjot Konsumsi Domestik

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

"Kami juga akan mendorong perdagangan mobil dan peralatan rumah tangga. Keduanya merupakan poin kunci dalam mendorong konsumsi tahun ini," ungkap Wang.

Menurut data Kementerian Perdagangan Tiongkok, jumlah mobil mencapai 340 juta unit pada 2023 dan peralatan rumah tangga utama, seperti lemari es, mesin cuci, dan AC melebihi tiga miliar unit dalam periode yang sama.

Baca Juga :
Rupiah Masih Tertekan

Pada saat sama, mobil dan peralatan rumah tangga adalah jenis barang yang sangat sistematis, memerlukan produksi, pasokan, dan pemasaran dari hulu dan hilir yang didukung pemerintah, perusahaan dan masyarakat baik secara daring maupun luring.

"Sehingga kami akan memperkuat peningkatan teknologi, konsumsi energi, emisi, dan standar lain sebagai daya tariknya sekaligus menstabilkan dan memperluas konsumsi tradisional agar bisa memenuhi kebutuhan penggantian dua jenis barang tersebut," tambah Wang.

Cara selanjutnya untuk mendorong konsumsi, menurut Wang, adalah dengan mempromosikan "produk trendi dari dalam negeri".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top