Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hubungan Bilateral

Tiongkok dan Jerman Jalin Kerja Sama Penurunan Karbon Industri

Foto : AFP/CHINA OUT

Seorang pekerja sedang memindahkan mobil yang baru diproduksi di pabrik BMW di Shenyang di Provinsi Liaoning, Tiongkok.

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Dialog tingkat tinggi pertama di bawah mekanisme diskusi dan kerja sama Tiongkok-Jerman mengenai perubahan iklim dan transisi hijau diadakan di Beijing, Tiongkok, Sabtu (22/6).

Beberapa hasil penting diumumkan usai dialog tersebut. Kedua belah pihak akan memulai kerja sama di tingkat provinsi mengenai transisi hijau dan membentuk kelompok kerja untuk upaya penurunan karbon industri.

Seperti dikutip dari Antara, kedua negara juga akan berkolaborasi dalam sejumlah proyek percontohan untuk meningkatkan efisiensi energi di berbagai sektor penting, menurut pernyataan Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional (National Development and Reform Commission/NDRC) Tiongkok.

Dalam dialog tersebut, Tiongkok menyatakan kesiapan untuk meningkatkan lebih lanjut kerja sama dengan Jerman dalam hal efisiensi energi, ekonomi sirkular, upaya penurunan karbon industri, dan transisi energi.

Jajaki Kolaborasi
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top