Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tingkatkan Nasionalisme, ASN dan Non ASN Pemkot Surabaya Wajib Nyanyikan Lagu Nasional Setiap Hari

Foto : Istimewa

Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN dilingkungan Pemkot Surabaya tengah menyanyikan lagu wajib nasional.

A   A   A   Pengaturan Font


Fikser menjelaskan, bahwa Wali Kota Eri Cahyadi ingin seluruh ASN dan Non-ASN bisa mempraktekan penguatan karakter dan nilai moral ideologi Pancasila dengan menyanyikan lagu wajib nasional di lingkungan Pemkot Surabaya.

"Nilai-nilai gotong royong, kebersamaan, dan kepedulian antar sesama warga Surabaya bahkan sudah dilakukan sejak dulu oleh masyarakat Surabaya. Tentunya hal ini merupakan salah satu wujud dari nilai-nilai moral Pancasila," ujarnya.

Oleh sebab itu, diharapkan seluruh ASN dan Non-ASN bisa melangsungkan kegiatan tersebut. Sebab, Wali Kota Eri Cahyadi menginginkan seluruh ASN dan Non-ASN menjadi pribadi yang berkarakter dengan memupuk semangat nasionalisme, cinta tanah air dan persatuan banggsa.

"Karena jiwa nasionalisme ini tidak boleh luntur di kalangan ASN dan Non-ASN dilingkungan Pemkot Surabaya. Mereka harus memiliki karakter dengan menjalankan rutin kegiatan tersebut di lingkungan kerja Pemkot Surabaya," pungkasnya.


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top