Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tingkatkan Mutu Layanan, BPJS Kesehatan Hadirkan Sejumlah Program

Foto : Istimewa

Nanik Yuni Astuti, Kepala Bagian Mutu Layanan Kepesertaan BPJS Kesehatan Kantor Cabang Jakarta Barat.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - BPJS Kesehatan terus melakukan peningkatan mutu layanan melalui sejumlah program di antaranya Petakan, Sisir, Advokasi, dan Registrasi (PESIAR), Pelayanan Administrasi Melalui WhatsApp (PANDAWA), Rencana Pembayaran Bertahap (REHAB), dan Aplikasi Mobile JKN.

Hal ini dilakukan sebagai upaya mendorong peningkatan mutu layanan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang bertujuan untuk memudahkan peserta dalam mengakses pelayanan administrasi kepesertaan ataupun pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan.

"Salah satu fokus utama badan BPJS Kesehatan tahun 2024 adalah Pencapaian cakupan peserta dan peningkatan keaktifan kepesertaan," kata Nanik Yuni Astuti, kepala bagian Mutu Layanan Kepesertaan Kantor Cabang Jakarta Barat.

Dia menjelaskan, BPJS Kesehatan saat ini memiliki Program Petakan Sisir Advokasi Registrasi (PESIAR). Program ini bertujuan memetakan masyarakat yang belum terlindungi JKN dan menyisir masyarakat rentan serta melakukan sosialisasi dan advokasi masyarakat terkait kepesertaan JKN.

Program lainnya, Rencana Pembayaran Bertahap (REHAB) memberikan keringanan dan kemudahan bagi peserta yang memiliki tunggakan iuran untuk dapat melakukan pembayaran iuran secara bertahap.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top