Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tim SAR Cari Korban Hilang Saat Cari Udang di Perairan Bintan

Foto : ANTARA/HO-Humas SAR Tanjungpinang

Tim SAR gabungan melakukan operasi pencarian terhadap seorang pria, Yosephloar (27) yang hilang tenggelam saat mencari udang di perairan Pulau Pucung Malang Rapat, Kabupaten Bintan, Kepri, Minggu (19/11).

A   A   A   Pengaturan Font

Tim SAR gabungan cari korban hilang saat cari udang di perairan Bintan

TANJUNGPINANG - Tim SAR gabungan melakukan operasi pencarian terhadap seorang pria, Yosephloar (27) yang menjadi korban hilang tenggelam saat mencari udang di Perairan Pulau Pucung Malang Rapat, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau.

Kepala Kantor SAR Tanjungpinang, Slamet Riyadi, mengatakan korban dilaporkan hilang pada hari Sabtu (18/11), sekira pukul 18.00 WIB, oleh Kepala Satpolair Polres Bintan, IPTU Sarianto.

"Setelah itu, kami langsung bentuk tim SAR gabungan untuk mencari korban," kata Slamet Riyadi di Tanjungpinang, Minggu.

Slamet menyebut korban Yosephloar diduga terseret arus lalu hilang tenggelam ketika tengah mencari udang di perairan Malang Rapat, Sabtu, sekira pukul 17.00 WIB.

Saat kejadian, kata Slamet, ada saksi mata berjarak kurang lebih 100 meter yang melihat korban tenggelam. Saksi mata tersebut berusaha menolong, namun tidak berhasil.

"Sampai saat ini pencarian masih terus dilakukan. Korban belum berhasil ditemukan," ungkap Slamet.

Lanjut Slamet menyampaikan unsur gabungan yang terlibat dalam operasi pencarian korban Yosephloar, antara lain Kantor SAR Tanjungpinang, Polres Bintan, KPLP Tanjung Uban, BPBD, PMI, perangkat Desa Malang Rapat serta masyarakat tempatan.

Tim SAR gabungan mengerahkan perahu karet ditambah mopel, kapal cepat Polair Bintan, dan kapal pompong nelayan Desa Malang Rapat untuk menemukan korban.

"Kondisi cuaca sedikit berangin disertai curah hujan ringan," kata Slamet.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top