Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam l Kota Tangerang Simulasi Bencana Alam

Tiga Hari Rob Merendam Permukiman Muara Angke

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Belajar dari bencana rob yang melanda selama tiga hari ini, warga mulai lakukan antisipasi agar rob tak terjadi lagi.

JAKARTA - Rob atau meluapnya air laut masih merendam permukiman warga Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara, sejak tiga hari lalu. Namun, ketinggian banjir bervariasi. Ada yang setinggi 10 sentimeter dan hingga 50 sentimeter.

Musibah banjir rob ini diakui sejumlah warga paling lama dari yang pernah terjadi sebelumnya, hingga 3-4 hari. Beberapa warga menyebut faktor banjir rob disebabkan pembangunan jalan raya posisinya cukup tinggi dibandingkan perumahan warga. Tak dibarengi pula dengan sistem drainase yang baik sehingga air di kawasan rumah warga tak mengalir.

Terkait rob, Pemerintah Kota Jakarta Utara menyebar pompa mobile dan karung berisi pasir di beberapa tanggul sebagai upaya mengantisipasi banjiristimewarob. "Jadi peristiwa kemarin (rob) pelajaran berharga bagi kami. Sekarang, kami menyiagakan pompa mobile di pinggiran tanggul," tutur Wali Kota Jakarta Utara, Husain Murad.

Selain menyiagakan pompa mobile, kata dia, pihaknya juga menyebar karung berisi pasir di beberapa titik tanggul bocor sambil menunggu perbaikan tanggul yang jebol.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top