Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

"The Reds" Berbagi Fokus

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Liverpool dihadapkan pada dua laga krusial, menjamu Hoffenheim di play off Liga Champions dan melawan Arsenal di Liga Inggris, akhir pekan ini.

LIVERPOOL - Rotasi skuad bakal dilakukan pelatih Liverpool, Juergen Klopp, saat menjamu Hoffenheim pada laga leg kedua play off Liga Champions di Anfield, Kamis (24/8). "The Reds" dalam kendali untuk lolos ke putaran grup setelah unggul unggul 2-1 di leg pertama.

Jelang laga tersebut, Klopp mengatakan dia harus merotasi skuad musim ini jika ingin bersaing di Liga Inggris dan Liga Champhions. Klopp membuat lima rotasi pada starting line-up dalam kemenangan 1-0 atas Crystal Palace akhir pekan lalu. Laga itu berada di antara dua leg melawan Hoffenheim. Pelatih asal Jerman itu mengatakan tim asuhannya belum mendapatkan apapun, meski unggul pada leg pertama. "Kami semua memiliki tekanan dan ini selalu dimulai dengan cepat," ujar Klopp. "Kami harus mempersiapkan diri dan menuntaskannya," sambungnya.

"Perbedaannya tahun ini adalah sangat sulit, kami semua tahu hasil imbang bukan yang terbaik, rasanya kurang menyenangkan, tapi kami bisa mengatasinya. Kami tidak bisa melakukan ini di kualifikasi Liga Champions. Persaingannya sangat ketat, itu bagi kedua tim bukan hanya kami. Karena itulah rotasi pemain harus selalu dilakukan," tandasnya.

Dejan Lovren, Emre Can, dan Mohamed Salah yang berada di bangku cadangan akhir pekan lalu, kemungkinan besar akan kembali ke starting line up saat melawan Hoffenheim.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top