Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

“The Citizen" Hempaskan Chelsea 4-0

Foto : Glyn KIRK/IKIMAGES/AFP

City Kalahkan Chelsea I Gelandang Manchester City, Riyad Mahrez merayakan mencetak gol pembuka saat pertandingan Liga Premier Inggris antara Chelsea melawan Manchester City di Stamford Bridge di London, beberapa waktu lalu. “The Citizen” mengalahkan Chelsea 4-0 di putaran ketiga Piala FA, Senin (9/1) dini hari WIB.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Manchester City menambah tekanan terhadap pelatih Chelsea, Graham Potter, ketika Riyad Mahrez menginspirasi kemenangan "The Citizen" 4-0 di putaran ketiga Piala FA, Senin (9/1) dini hari WIB. Laga lain, Aston Villa kalah mengejutkan 1-2 di tangan klub kasta keempat, Stevenage.

Setelah klub-klub Liga Premier Newcastle, Nottingham Forest, dan Bournemouth dipermalukan oleh lawan dari liga lebih rendah, Villa dikejutkan dua gol Stevenage di menit-menit terakhir. Juara bertahan Liga Inggris, City, tidak ada kesulitan menyingkirkan Chelsea dengan mudah di Stadion Etihad.

Pep Guardiola membuat tujuh rotasi dari tim City yang menang 1-0 di kandang Chelsea dalam laga Liga Inggris, Kamis. Meski demikian, City masih terlalu kuat bagi Chelsea. Mahrez mencetak gol dengan tendangan bebas brilian dan penalti. Sementara itu, Julian Alvarez dan Phil Foden juga mencetak gol.

Di putaran keempat, City akan menjamu pemimpin klasemen Liga Inggris, Arsenal atau Oxford. City telah menyingkirkan Chelsea dari Piala Liga musim ini. Tersingkir di putaran ketiga Piala FA pertama kali bagi klub London barat itu sejak 1998 merupakan pukulan lain untuk musim yang terancam lepas dari tangan mereka.

Meskipun mungkin terlalu dini bagi Potter untuk mengkhawatirkan pemecatan, empat bulan setelah bergabung dari Brighton untuk menggantikan Thomas Tuchel. Pria berusia 47 tahun itu mungkin mengalami tekanan dengan performa buruk tim asuhannya. Chelsea hanya memenangkan tiga dari 12 pertandingan terakhir di semua kompetisi dan berada di urutan ke-10 klasmen Liga Inggris. "The Blues" terpaut 10 poin dari posisi empat besar.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top