Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tetap Menjaga Kaki di Tanah

A   A   A   Pengaturan Font

Jepang mengalami kritik pedas setelah pertandingan grup terakhir mereka. Saat itu Jepang memainkan sepakbola negatif dalam kekalahan 0-1 dari Polandia. Hal itu dilakukan agar mereka bisa melaju ke babak sistem gugur lewat catatan fair play. Jepang berhasil melaju karena mengoleksi kartu kuning lebih sedikit dari Senegal.

Mantan pemain tim nasional Inggris Phil Neville menggambarkan permainan Jepang itu sebagai hal memalukan. Tapi pelatih Akira Nishino dan pemain senior Jepang membela taktik itu.

"Tentu saja, itu tidak terlihat terlalu bagus pada akhirnya, ketika para fans mengejek. Tapi bagi kami yang paling penting adalah kami melaju," ujar bek Gotoku Sakai.

Kapten Jepang Makoto Hasebe mengakui itu adalah hal yang aneh. "Itu adalah perasaan yang aneh, tapi saya pikir kami melakukan segalanya dengan benar," ucapnya.

Nishino, 63, telah membuat catatan bagus setelah membawa "Samurai Biru" ke babak sistem gugur karena dia baru saja menggantikan pendahulunya Vahid Halilhodzic d i p e c a t pada bulan April. ben/ AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top