Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Telkom Genjot Layanan Internet Kabel di Papua

Foto : ISTIMEWA

kembangkan internet papua

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Memanfaatkan jaringan kabel Palapa Ring Timur yang telah selesai, PT Telkom Indonesia kini tenggah menggenjot layanan internet rumah Indihome di Papua. Upaya ini untuk menambah jumlah pelanggan internet berbasis kabel yang telah mencapai 63.000.

"Untuk tahun ini, kami menargetkan pertumbuhan 34 persen," kata EVP Telkom Regional 7 Aris Dwi Tjahjanto dalam konferensi pers virtual peresmian layanan Wifi Corner di Papua Kamis (18/3).

Di Papua Telkom menciptakan Program IndiHome Wonderful Papua agar layanan internet kabel tersebut semakin populer. Program ini diawali dengan peresmian 10 Wifi Corner (WiCo) di beberapa kota di Papua, antara lain Merauke, Wamena, Timika, Raja Ampat, Sorong, dan Manokwari.

Direktur Consumer Service Telkom FM Venusiana R mengatakan, kehadiran WiCo di Papua ini merupakan bagian dari komitmen Telkom mewujudkan pemerataan akses internet di tanah air. "Akses internet sudah menjadi kebutuhan dasar masyarakat hingga pelosok. Telkom berharap dapat memberi kontribusi yang bermanfaat untuk masyarakat yang ada di sini," ujar dia.

Selanjutnya, untuk menggaungkan digitalisasi di Kawasan Timur Indonesia tersebut, IndiHome Wonderful Papua menghadirkan beragam aktivitas sosial, kebudayaan, pendidikan hingga pariwisata. "Langkah ini sebagai wujud pemberdayaan masyarakat Papua," tambah Venusiana.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top