Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tanpa Strategi Khusus

Foto : Handout/BADMINTON ASSOCIATION OF THAILAND /AFP

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

A   A   A   Pengaturan Font

"Memang tidak seperti di Kumamoto ya, di sini (Tokyo) waktunya dibatasi baik di lapangan latihan atau di lapangan utama. Jadi kami harus pintar-pintar mengatur program. Sparing juga hanya ada Fajar/Rian, jadi saling gantian," jelas Nova.

Sementara itu, ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu tak ingin mengulangi kekalahan dari Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean saat bertemu dalam pertandingan pertama olimpiade, Sabtu.

Pasangan Indonesia peringkat enam dunia itu dikalahkan wakil Malaysia dalam pertemuan terakhir mereka yang terjadi di babak penyisihan grup World Tour Finals 2020 pada Januari 2021 di Thailand.

"Catatan pertemuan kami dengan mereka 2-2, di pertemuan terakhir kami kalah. Itu yang tidak boleh terulang. Pertandingan pertama di fase grup sangat penting untuk langkah selanjutnya. Kami harus fokus, tidak boleh lengah dan langsung 'in' mainnya," tutur Greysia.

Greysia/Apriyani akan menjadi wakil Indonesia pertama yang bertanding pada cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo. Pertandingan mereka akan berlangsung di lapangan dua Mushashino Forest Sport Plaza, Tokyo, mulai pukul 09.00 waktu setempat atau pukul 07.00 WIB.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top