Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Swiatek Akhiri 2022 di Posisi Nomor Satu Dunia

Foto : Corey Sipkin / AFP

Iga Swiatek

A   A   A   Pengaturan Font

PARIS - Petenis Polandia, Iga Swiatek, memanggagal menambahkan koleksi gelar WTA Finals ke mahkota Prancis dan AS Open. Meski demikian, dia menyelesaikan tahun ini sebagai petenis putri nomor satu dunia. Petenis berusia 21 tahun itu memperpanjang keunggulan poinnya atas petenis nomor dua dunia, Ons Jabeur dari Tunisia.

Swiatek gagal meraih gelar di WTA Finals karena kalah dari petenis Belarusia, Aryna Sabalenka, di semifinal di Texas, pekan lalu. Ini pertama kalinya Swiatek finis di puncak peringkat akhir tahun. Penampilan Swiatek musim ini luar biasa. Dia meraih delapan gelar tunggal dan 37 kemenangan berturut-turut. Sabalenka mengakhiri 15 kemenangan beruntunnya melawan 10 pemain peringkat teratas.

Jalur Swiatek menuju puncak peringkat dipermudah oleh pengunduran diri yang mengejutkan Ashleigh Barty. Petenis Australia itu finis sebagai petenis nomor satu dari 2019 hingga 2021. Sabalenka kalah di final dari Caroline Garcia dari Prancis. Garcia menjadi petenis wanita Prancis kedua yang memenangkan gelar WTA Finals setelah Amelie Mauresmo di 2005.

Kedua finalis di ajang akhir musim WTA Finals naik dua tempat. Garcia ke posisi keempat dan Sabalenka ke posisi kelima.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top