Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Layanan Maskapai

Sriwijaya Air Tetap Layani Pengguna Kartu SJTP

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Manajemen Sriwijaya Air menegaskan pihaknya tidak pernah menolak penggunaan member (keanggotaan) Sriwijaya Travel Pass (SJTP) dalam tiap penerbangannya. Ini menyusul adanya insiden protes oleh pemegang keanggotaan tersebut di Terminal 2F Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Jumat pekan lalu.

"Tidak benar kami tolak member SJTP yang ingin terbang hari ini dari Jakarta ke Surabaya. Bahkan jumlah member SJTP yang diterbangkan dalam penerbangan tersebut mencapai lebih dari 100 member," kata VP Corporate Secretary & Legal Sriwijaya Air, Retri Maya dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (20/1).

Dirinya menginformasikan, pada penerbangan Sriwijaya Air bernomor SJ 256 dan SJ 258 dengan rute Jakarta-Surabaya, ada puluhan pemegang member SJTP yang ikut serta dalam penerbangan tersebut.

Maya menambahkan insiden tidak diberangkatkannya beberapa member SJTP semata-mata terjadi karena kursi dalam penerbangan tersebut terisi penuh oleh para pemegang member SJTP dan penumpang reguler.

Baca Juga :
Harga Bahan Baku Naik

"Rute Jakarta-Surabaya Sriwijaya Air ini memang sangat diminati pelanggan dan sering terisi penuh seperti hari ini. Jadi kalau tadi ada yang tidak ikut terbang itu karena sudah tidak ada kursi tersisa," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top