Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Strategi Pembangunan I Obligasi Rekap BLBI Sumber Utama Kemiskinan Rakyat

Solusi Ketimpangan, Bangun Substitusi Impor Pangan

Foto : Koran jakarta/ones
A   A   A   Pengaturan Font

Pengamat ekonomi kerakyatan dari Institute for Policy Studies (IPS), Tarli Nugroho, mengemukakan solusi ketimpangan terutama bisa dilakukan dengan membangun ekonomi kerakyatan, dimulai dengan kesejahteraan petani di perdesaan yang menjadi kantong kemiskinan di Indonesia.

"Yang perlu dilakukan mengubah kebijakan pangan dari berorientasi impor yang mematikan petani menjadi pembangunan substitusi impor pangan yang melibatkan peran petani nasional sebesar-besarnya," papar dia ketika dihubungi, Senin (17/7).

Melalui substitusi impor, lanjut Tarli, devisa impor pangan 12 miliar dollar AS setahun yang semula dihamburkan untuk petani asing bisa dialihkan dan dinikmati petani nasional dengan membeli produk pangan mereka.

Dengan begitu, kesejahteraan petani terangkat sehingga mengatasi kemiskinan di perdesaan sekaligus mengurangi ketimpangan.

"Tanah terlantar bisa dimanfaatkan untuk pembangunan pangan nasional, terutama untuk substitusi impor.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Muhamad Umar Fadloli, Selocahyo Basoeki Utomo S, Eko S

Komentar

Komentar
()

Top