Solusi Cepat dan Praktis Pasang Listrik Sementara, PLN Bagikan Tipsnya
Dengan layanan penyambungan sementara, PLN siaga menjaga keandalan pasokan listrik pada setiap acara.
Foto: ISTIMEWAJakarta, 29 Oktober 2024 - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya terus berinovasi dalam menghadirkan kemudahan layanan listrik untuk berbagai kebutuhan masyarakat, termasuk kebutuhan listrik sementara. Melalui fitur Penyambungan Sementara di aplikasi PLN Mobile, pelanggan kini dapat dengan mudah memesan layanan listrik tambahan secara sementara untuk memenuhi kebutuhan daya listrik acara, seperti pesta, pameran, atau kegiatan lainnya.
"Fitur Penyambungan Sementara di PLN Mobile adalah salah satu solusi kami untuk memberikan pelayanan yang cepat, praktis, dan fleksibel kepada pelanggan yang membutuhkan listrik tambahan dalam waktu singkat dan dalam durasi yang ditentukan," ujar General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran.
Berikut langkah-langkah untuk memanfaatkan fitur Penyambungan Sementara di PLN Mobile:
1. Buka aplikasi PLN Mobile.
2. Pilih menu Penyambungan Sementara, kemudian klik Mulai.
3. Pilih ID pelanggan yang terdaftar.
4. Pilih lokasi dan lengkapi data alamat, lalu klik Lanjutkan.
5. Pilih daya dan tanggal pelaksanaan sesuai kebutuhan, kemudian klik Lanjutkan.
6. Isi data pelanggan dan klik Lanjutkan.
7. Tinjau permohonan dan klik Kirim Permohonan untuk melanjutkan.
8. Baca dan pahami syarat dan ketentuan, kemudian klik Setuju.
9. Permohonan berhasil, klik OK untuk melanjutkan.
10. Pilih opsi pembayaran yang tersedia dan lanjutkan ke proses Bayar.
11. PLN Mobile akan mengarahkan ke aplikasi dompet digital untuk konfirmasi dan pembayaran.
12. Lihat status permohonan pada riwayat permohonan.
- Baca Juga: Dialog dengan Pengungsi Lewotobi
- Baca Juga: DPR Nilai PT Pindad Mampu Perkuat Sistem Pertahanan RI
Saat ini, lebih dari 1,5 juta warga Jakarta telah bertransaksi melalui aplikasi PLN Mobile, membuktikan bahwa aplikasi ini telah menjadi solusi andalan masyarakat dalam berbagai kebutuhan kelistrikan.
Dengan fitur ini, PLN berharap dapat mendukung kebutuhan masyarakat akan listrik sementara dengan lebih cepat dan praktis.
"Layanan ini memudahkan pelanggan agar tidak perlu datang langsung ke kantor PLN. Kami ingin memastikan semua acara dan kegiatan pelanggan berlangsung dengan lancar tanpa kendala pasokan listrik," tambah Lasiran. (IKN)
Berita Trending
- 1 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 2 Kampanye Akbar, RIDO Bakal Nyanyi Bareng Raja Dangdut Rhoma Irama di Lapangan Banteng
- 3 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
- 4 Kasad Hadiri Penutupan Lomba Tembak AARM Ke-32 di Filipina
- 5 Masyarakat Perlu Dilibatkan Cegah Gangguan Mental Korban Judol
Berita Terkini
- Mendag Bersama Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
- Pertamina Eco RunFest 2024 Berikan Dampak pada Lingkungan, Kemanusiaan dan Ekonomi
- Lotte Gelar Ajang Kompetisi Bulu Tangkis bagi Talenta Belia
- Lindungi Budaya Bali, Kemenpar Kembangkan Pariwisata Berkelanjutan
- Pusat Perbelanjaan dengan Tenant Internasional Hadir di Bekasi