Lotte Gelar Ajang Kompetisi Bulu Tangkis bagi Talenta Belia
Para talenta belia peserta Lotte Future Champions Badminton Challenge berfoto bersama. Mereka kami harapkan bisa sukses dan mengharumkan nama bangsa di masa depan.
Foto: istimewaJAKARTA – Lotte Group mengadakan acara sportainment yang bertajuk Lotte Future Champions Badminton Challenge. Program yang telah selesai dan mendapatkan pemenangnya ini diadakan guna mendukung bakat-bakat belia bulutangkis di tanah air.
Selama lima episode yang ditayangkan di GTV, kedua tim, yang diberi nama Change Today dan Create Tomorrow, sesuai dengan slogan Lotte Group. Peserta mendapatkan pelatihan fisik, teknik, dan mental olahraga badminton oleh dua pelatih yang merupakan legenda bulutangkis Indonesia yaitu Debby Susanto dan Candra Wijaya.
Kedua tim juga mengikuti berbagai macam tantangan berhadiah seperti tantangan individual Supersmash Challenge dan tantangan tim seperti Physical Power Challenge yang dimenangkan oleh tim Create Tomorrow. Sedangkan Technical Triumph Challenge yang dimenangkan oleh tim Create Tomorrow, Mental Mastery Challenge yang dimenangkan oleh tim Change Today, dan Lotte Box Match Challenge yang dimenangkan oleh tim Create Tomorrow.
“Minigame-minigame yang kita mainin seru banget dan sangat menegangkan karena kita pengen menang dan dapat hadiah yang banyak. Tim kita akhirnya menang terus lagi jadinya dapet voucher belanja Lotte Mart banyak juga, bisa belanja banyak,” kata Davyan Fadly Ramadhan, salah satu peserta dari tim Create Tomorrow yang disampaikan melalui keterangan tertulis pada hari Sabtu (23/11).
Setelah sesi pelatihan dan minigame selesai, kedua tim pun terjun ke turnamen bulutangkis utama di mana mereka akan bertanding untuk menjadi juara di kategori tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda putri. Turnamen yang berlangsung dua babak yaitu semifinals dan grand finals ini akhirnya disapu bersih oleh tim Change Today di mana mereka memenangkan semua kategori.
“Nice banget rasanya bisa menang, aku bersyukur sekali. Aku juga bangga banget sama tim aku yang bisa menang empat-empat kategorinya. Seperti membalas tim Create Tomorrow karena sebelumnya mereka mendominasi minigames,” kata Nikita, pemain tunggal putri dari tim Change Today.
“Acara sportainment seru ini ditujukan untuk mendukung komunitas-komunitas Indonesia. Kami Dengan bekerja sama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang untuk memberi platform kepada talenta-talenta belia badminton Indonesia. Mereka kami harapkan bisa sukses dan mengharumkan nama bangsa di masa depan,” kata Representative Daehong Communications Indonesia (anak perusahaan Lotte Group), Lee Chulwong.
Program ini diselenggarakan oleh Lotte Group dan Daehong Communications Indonesia selaku sebagai program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berkontribusi dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Lima episode Lotte Future Champions Badminton.
Berita Trending
- 1 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 2 Kampanye Akbar, RIDO Bakal Nyanyi Bareng Raja Dangdut Rhoma Irama di Lapangan Banteng
- 3 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
- 4 Kasad Hadiri Penutupan Lomba Tembak AARM Ke-32 di Filipina
- 5 Masyarakat Perlu Dilibatkan Cegah Gangguan Mental Korban Judol
Berita Terkini
- Klasemen Liga Inggris: Liverpool Kokoh di Puncak Usai Taklukkan Southampton
- Terpuruk di Papan Bawah Klasemen, Leicester City Depak Pelatih Steve Cooper
- UNICEF: Jumlah Anak Haiti yang Direkrut Kelompok Bersenjata Meningkat 70 Persen
- Cetak Sejarah, BPSDMP Kukuhkan Guru Besar Pertama Bidang Maritim
- Menhan Sjafrie: Strategi Nasional Kemenhan Dipastikan Berpihak ke Rakyat