Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

'Solo Traveling' Makin Diminati Kaum Hawa, Ini Hasil Risetnya

Foto : The Conversation/Shutterstock/Jirawatfoto

Ilustrasi solo traveling.

A   A   A   Pengaturan Font

Lain halnya dengan motivasi yang dimiliki oleh perempuan yang masih lajang dan sedang berada di awal kariernya. Hasil wawancara dari beberapa narasumber menunjukkan bahwa motivasi memulai perjalanan solo pada tahap hidup perempuan muda ini berkaitan dengan pengembangan diri dan keinginan untuk mencapai kemandirian. Melalui perjalanan solo, mereka dapat belajar menghadapi tantangan, membuat keputusan, dan mengembangkan rasa mandiri. Kendala keuangan justru menambah tantangan, mendorong mereka untuk mengeksplorasi negara tujuan dengan cara-cara kreatif dan hemat biaya.

Bahkan salah satu perempuan muda berusia 24 tahun yang kami wawancarai menyatakan bahwa motivasinya melakukan perjalanan solo ke Korea Selatan adalah untuk menguji kemampuan berbahasa Korea yang selama ini dia pelajari secara otodidak dengan menonton K-Drama. Tujuannya adalah berinteraksi dengan penduduk setempat, melatih bahasa, dan meningkatkan pemahaman terhadap berbagai nuansa linguistik. Motivasi seperti ini akan menjadi pengalaman yang kaya dan edukatif yang berkontribusi pada pertumbuhan pribadi dan pemahaman lintas budaya bagi para perempuan.

Temuan kami juga menunjukkan bahwa status sebagai istri dan ibu tidak menjadi hambatan bagi perempuan untuk melakukan perjalanan solo. Sebagai contoh, perempuan yang memiliki anak usia remaja masih dapat melakukan perjalanan sendirian ke luar negeri untuk berlibur. Motivasi utama bagi seorang ibu untuk melakukan perjalanan solo adalah usia anak yang sudah bisa ditinggal dan mandiri. Seorang narasumber menyatakan bahwa perjalanan solo merupakan bentuk perhatian terhadap kesehatan mentalnya dan cara untuk tetap terhubung dengan hobi menjelajahi tempat-tempat baru yang sudah dilakukannya sejak sebelum menikah. Dia berpendapat bahwa apa yang dilakukannya merupakan perjalanan transformasional yang menjaga keseimbangan mentalnya.

Motivasi eksternal

Penting juga untuk dicatat bahwa lonjakan perjalanan solo perempuan dari Indonesia ke luar negeri juga mungkin dipengaruhi oleh faktor eksternal. Dampak globalisasi berpotensi memainkan peran penting dalam meningkatnya minat perempuan Indonesia untuk menjelajahi destinasi internasional secara mandiri.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top