Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

SML Gandeng Wika Gedung Bangun Rusunami

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sinar Mas Land (SML) melalui PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) dengan PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE) untuk membangun proyek Rusunami sederhana di BSD City.

Pembangunan proyek tersebut menjadi dukungan nyata kedua perusahaan terhadap program pemerintah Sejuta Rumah, yaitu memenuhi kebutuhan hunian terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

Kerjasama ini juga menjadi salah satu komitmen Sinar Mas Land dalam melaksanakan kewajiban hunian berimbang fase kedua setelah pada tahap awal pembangunan BSD City dibangun 12.000 unit rumah sederhana.

"Rusunami adalah perwujudan komitmen kami dalam menghadirkan lingkungan tempat tinggal berkualitas dengan harga terjangkau dan mendukung pemerintah dalam program Sejuta Rumah, kata Division Head Strategic Development Sinar Mas Land, Margiman, di Jakarta, Kamis (8/11).

Hunian Berimbang merupakan program pemerintah yang diberlakukan kepada pengembang properti di Indonesia Program ini untuk menanggulangi kekurangan perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top