Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Senin, 17 Mar 2025, 06:56 WIB

Skuad Garuda Jemput Poin ke Sydney

Pemain Timnas Indonesia menjalani sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Foto: ANTARA/Rivan Awal Lingga

JAKARTA – Sebanyak delapan pemain Timnas Indonesia yang bermain di Liga 1 telah berkumpul di Jakarta Sabtu (15/3) untuk mempersiapkan diri menghadapi dua laga krusial putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain. Mereka adalah Ricky Kambuaya, Septian Bagaskara (Dewa United), Rizky Ridho, Muhammad Ferarri (Persija Jakarta), dan Ernando Ari (Persebaya Surabaya).

Ada juga Hokky Caraka (PSS Sleman), Ramadhan Sananta (Persis Solo), serta Nadeo Argawinata (Borneo FC). Kehadiran mereka terlihat dalam unggahan story Instagram Timnas Indonesia. Mereka akan bergabung dengan 21 pemain lainnya, termasuk tiga pemain naturalisasi terbaru: Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero.

Mereka terbang ke Sydney pada hari Minggu (16/3) kemarin, empat hari sebelum laga melawan Australia. Namun, skuad Garuda harus kehilangan Egy Maulana Vikri karena cedera. Pemain Dewa United yang kini menjadi top skor pemain lokal di Liga 1 itu tidak dibawa dalam tur ke Australia.

1742136829_c14e4d54445ca624ba22.jpg

Indonesia kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C dengan enam poin dari enam pertandingan (1 menang, 3 seri, 2 kalah). Kemenangan penting 2-0 atas Arab Saudi di laga terakhir menjadi modal berharga bagi skuad Garuda untuk mengejar tiket ke Piala Dunia 2026.

Saat ini, Indonesia hanya tertinggal satu poin dari Australia yang ada di posisi kedua dan terpaut 10 poin dari Jepang yang memimpin grup. Jika bisa finis di dua besar, Indonesia akan otomatis lolos ke Piala Dunia 2026. Namun, jika berada di posisi ketiga atau keempat, Garuda masih memiliki peluang melalui babak keempat kualifikasi.

Dua laga krusial melawan Australia di Sydney pada hari Kamis (20/3) dan laga kandang kontra Bahrain di Jakarta pada hari Selasa (25/3) akan menentukan nasib Timnas Indonesia. Sementara itu, Septian Bagaskara, yang baru pertama kali dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia, merasa tertantang dengan kesempatan ini. Pemain Dewa United itu masuk dalam daftar 30 pemain untuk skuad sementara.

“Sebagai seorang striker, pasti akan jadi tantangan tersendiri bagi saya jika diberikan kesempatan, dan semoga bisa mencetak gol untuk Indonesia. Target pribadi saya jelas ingin memaksimalkan kesempatan ini sebaik mungkin,” ujar Septian dikutip dari laman Dewa United.

Laga melawan Australia akan dimainkan pada hari Kamis (20/3) pukul 16.10 WIB. Para penggemar timnas dapat menyaksikan laga tersebut melalui saluran televisi RCTI dan GTV. Para peman yang berlaga di Eropa akan langsung terbang ke Sydney karena mereka masih bertanding untuk klub masing-masing.

Kapten Timnas Jay Idzes dan kawasan-kawan tak memiliki banyak waktu untuk berkumpul karena ketentuan FIFA, hanya beberapa hari istirahat liga tiap-tiap Negara. Ini membuat timnas Indonesia mungkin hanya dapat latihan bersama secara penuh pada tanggal 19 Maret atau sehari sebelum bertanding melawan Australia. Situasi ini sungguh tidak menguntungkan karena banyak pemain baru di dalam timnas hasil naturalisasi.

Mereka belum pernah berkumpul untuk latihan. Namun, salah satu punggawa Timnas Indonesia, Thom Haye, mengaku tetap optimis menjelang menghadapi The Socceroos. “Indonesia harus menang saat berlaga di Sydney Football Stadium. Ini target kita,” tutur Haye.

Dia menegaskan, timnas bermain di Sydney untuk memang. Timnas datang ke Australia tidak ingin meraih hasil imbang. “Kami ingin menang,” tegas Thom Haye, Minggu (16/3). Bukan hanya melawan Australia, Haye juga pastikan siap membantu Timnas Indonesia menang saat menjamu Bahrain.

Laga Indonesia melawan Bahrain akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 25 Maret. Main di kandang harus dimaksimalkan untuk meraih tiga angka. Apalagi Indonesia bermain mengesankan saat melawan Bahrain di kandang mereka. Pelatih Patrick Kluivert sendiri menjanjikan empat angka untuk dua pertandingan ini. Bisakah? Mari kita tunggu saja. ben/G-1

Redaktur: Aloysius Widiyatmaka

Penulis: Benny Mudesta Putra

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.