Sistem Belajar Tatap Muka Dimulai Juli 2021
VAKSINASI TENAGA PENDIDIK | Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin saat meninjau pelaksanaan vaksinasi massal untuk tenaga pendidik. Vaksinasi tersebut digelar di SMAN 70, Jakarta, pada Rabu (24/2). Vaksinasi kali ini menyasar 650 orang pendidik dan tenaga kependidikan yang berasal dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari pendidikan anak usia dini (PAUD) hingga pendidikan tinggi.
Pemerintah memprioritaskan vaksinasi untuk para guru guna menjamin berjalannya kegiatan belajar-mengajar selama pandemi.
JAKARTA - Presiden Joko Widodo menargetkan vaksinasi terhadap tenaga pendidik atau guru selesai pada Juni 2021. Jika target tersebut tercapai, kegiatan belajar-mengajar secara tatap muka dapat dimulai kembali pada bulan Juli atau awal semester kedua tahun ajaran 2020/2021.
"Targetnya pada bulan Juni nanti, lima juta guru dan tenaga pendidik dan kependidikan semuanya insya Allah sudah bisa kita selesaikan, sehingga di bulan Juli saat mulai ajaran baru, semuanya bisa berjalan normal kembali," kata Jokowi ketika meninjau vaksinasi Covid-19 terhadap guru di SMAN 70 Jakarta Selatan, Rabu (24/2).
Pada Rabu, sebanyak 600 orang dari profesi guru, tenaga kependidikan, dan dosen menjalani vaksinasi Covid-19 di SMA Negeri 70, Bulungan, Jakarta Selatan.
Jokowi mengatakan vaksinasi terhadap para guru di DKI Jakarta akan diikuti dengan penyuntikan vaksin pada guru-guru di provinsi lain.
Ia menyebut pemerintah memprioritaskan vaksinasi untuk para guru untuk menjamin berjalannya kegiatan belajar-mengajar selama pandemi.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Khairil Huda
Komentar
()Muat lainnya