Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sinopsis Film Horor Kuntilanak 3 yang Gandeng Sara Wijayanto Siap Temani Libur Lebaran

Foto : Instagram/mvppictures_id
A   A   A   Pengaturan Font

Setelah tertunda kurang lebih dua tahun akhirnya film Kuntilanak 3 tayang di bioskop pada 30 April mendatang. Bertepatan dengan datangnya momen libur lebaran kali ini, film ini bisa jadi referensi untuk di tonton bersama keluarga. Berbeda dari film horror biasanya, Kuntilanak 3 akan memasukkan unsur fantasi yang dilatarbelakangi oleh sekolah anak-anak yang memiliki kekuatan magis.

Menceritakan petualangan lima anak pemberani di dalamnya yang diperankan oleh bintang cilik seperti, Nicole Rossi, Andryan Bima, Ali Fikry, Adlu Fahrezy, dan Ciara Nadine Barosnan. Selain itu menggandeng publik figure populer diantaranya, Sara Wijayanto, Nafa Urbach, Amink, Wafda Saifan, Nena Rosier dan masih banyak lainnya.

Sinopsis Film Kuntilanak 3

Menceritakan petualangan seorang anak bernama Dinda di Sekolah Mata Batin. Setelah pulang dari Ujung Sedo Dinda merasa dirinya berubah. Setiap kali amarah menguasai dirinya rasanya dia seperti memiliki kekuatan yang belum ia ketahui. Sekolah Mata Batin menjadi tempat bagi anak-anak yang memiliki kemampuan "khusus" belajar, sehingga dapat menjadi tempat mengendalikan diri. Namun siapa sangka disekolah tersebut Dinda malah bertemu Kuntilana, dan sekelompok orang yang mengetahui rahasia masalalunya. Apakah Sekolah Mata Batin akan membantu Dinda menemukan jati dirinya?

Film Kuntilanak 3 ini adalah prekuel dari film Kuntilanak 1 dan 2 pada tahun 2018 dan 2019 lalu. Amrit Punjabi selaku Co-Produser mengatakan, Berbeda dengan cerita Kuntilanak sebelumnya yang mengandung lebih banyak mengandung elemen horror Kuntilanak 3 akan mengandung lebih banyak memberikan kejutan. Selain itu akan menceritakan kebersamaan nanak-anak yang berpetualangan.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Nanda Rizatul Ulfa

Komentar

Komentar
()

Top