Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sinkronisasi Kependudukan Dipercepat

Foto : ANTARA/Hana Kinarina  

ANTARA/Hana Kinarina   “Jemput Bola” l Petugas Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta jeput bola dengan melakukan rekam biometrik warga Rusun Petamburan untuk sinkronisasi data e-KTP di RPTRA Rusun Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (6/9).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Guna mempercepat sinkronisasi data kependudukan, termasuk perekaman biometrik untuk e-KTP, serta pendaftaran akun KTP digital jelang Pemilu 2024 Disdukcapil Jakarta bekerja sama dengan berbagai suku dinas.

"Kami sedang menjemput bola ke wilayah-wilayah, RPTRA, atau pos-pos kelurahan maupun RW. Bahkan ini juga dilakukan pada hari Sabtu dan Minggu," kata Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk Dinas Dukcapil Provinsi DKI Jakarta, Fenry Sinurat, Rabu (6/9).

Fenry mengatakan aksi jemput bola untuk mempercepat sinkronisasi data kependudukan tersebut merupakan interpretasi Disdukcapil Jakarta terkait Permendagri No 72 Tahun 2022. Salah satu isinya menyebutkan, setiap penduduk yang telah memiliki e-KTP fisik dapat memiliki identitas kependudukan digital.

Lebih jauh dikatakan, sinkronisasi data kependudukan ini juga untuk mendukung pemilu 14 Februari 2024. Adapun pelaksanaan identitas kependudukan digital dilakukan secara bertahap. Ini dilakukan dengan mempertimbangkan penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) kabupaten/kota.

Dia memberi contoh, kemarin mendatangi RPTRA Petamburan karena mendapat info ada kegiatan realisasi ganti rugi pembangunan Rusunawa Petamburan yang dilakukan Dinas Perumahan Rakyat," kata Fenry. Ant/G-1


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top