Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Shin Andalkan "Pemain Asing"

Foto : ANTARA/Aprillio Akbar

menuruni tangga I Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menuruni tangga tribun penonton usai menyaksikan pertanding­an Liga 1 antara Malut United FC Chino melawan Persebaya Surabaya di Stadion Madya, kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (16/8). Kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pada 5 September, Timnas Indonesia memulai laga putaran ketiga kualifikasi Pilada Dunia 2026 zona Asia dengan melawan Arab Saudi. Untuk kepentingan laga ini kemungkinan pelatih Shin Tae Yong (STY) mengandalkan para pemain yang berlaga di mancanegara. Setidaknya ada 14 pemain yang diindikasikan akan dipanggil STY.

Mereka adalah Maarten Paes, Jay Idzes, Jordi Amat, Justin Hubner, Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, dan Asnawi Mangkualam. Selanjutnya, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Mereka akan dilengkapi dengan para pemain yang berlaga di domestik. STY bakal melengkapi 14 nama "asing" tersebut dengan para pemain yang bermain di Indonesia menjadi 26 nama.

Sampai kini, STY belum mengumumkan secara resmi daftar pemain yang akan dipanggil. Salah satu pemain domestik yang mungkin dipanggil STY dari Persib Bandung. Persib Bandung malah sudah memberitahu pemainnya, Dimas Drajad, akan dipanggil STY.

Sebelumnya, menurut Manajer Timnas, Sumardji, Senin (19/8), tidak ada latihan di Jakarta. Timnas hanya akan latihan di Arab pada 2-3 September. "Tidak ada latihan di Jakarta karena sebagian pemain akan langsung berkumpul di Jeddah," tutur Sumardji.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Aloysius Widiyatmaka

Komentar

Komentar
()

Top