Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Shane Filan Perkenalkan Album Baru di Bandung

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

Shane Filan, mantan lead vokal boys band West Life akan menyapa Filaners, sebutan bagi penggemarnya di Kota Bandung, dalam konser tunggal Love Always Tour 2017. Kota Bandung menjadi pilihannya untuk menyapa para penggemarnya

Shane yang baru pertama kali ke Bandung ini akan memperkenalkan album barunya Love Always di Trans Studio Bandung, Sabtu (19/8). Indonesia menjadi salah satu tujuan untuk memperkenalkan album barunya itu, sebelum ia melanjutkan tur ke Inggris dan Irlandia.

Shane Filan merupakan salah satu musisi internasional yang terbilang tidak asing lagi di Indonesia. Terakhir, Shane Filan menggelar konser Maret 2017 di Jakarta. Penampilannya saat itu sontak memukau Filaners dengan membawakan 15 lagu hits dari Westlife, seperti Flying Without Wings, Uptown Girl dan Swear it Again, yang merupakan lagu-lagu hits yang membawa fansnya kembali ke masa kejayaan Westlife.

Shane Filan mengatakan album Love Always adalah album yang berisi kumpulan lagu-lagu cinta favoritnya yang dikombinasikan pula dengan lagu baru yang telah diaransemen ulang Shane.

"Lagu yang kupilih adalah lagu-lagu cinta favoritku. Banyak yang harus kupilih. Sulit bagiku untuk memilihnya hingga beberapa saja. Tapi, aku bangga dengan album ini," ungkap Shane Filan dalam siaran pers yang dirilis promotor Full Color Entertainment di Bandung, Selasa (8/8).

Shane berharap dapat segera berkunjung ke Bandung dan menyapa para Filaners di Kota Bandung. Bahkan Shane juga bilang konsernya di Bandung sangat istimewa.

David Ananda, Managing Director Full Color Entertainment menambahkan Shane Filan layak kembali konser di di Indonesia, karena bersama West Life, Shane Filan berhasil meraih 28 disk platinum dan menjual lebih dari 40 juta kopi rekaman ke seluruh dunia.

"Kesuksesan Shane Filan sebagai lead singer Westlife membuktikan bahwa Shane mampu membawa Westlife menjadi boyband yang sukses. Jadi, karena itulah, Full Color Entertainment bekerja sama dengan Trans Studio Bandung, ingin mengajak para Filaners dan penggemar Westlife di Kota Bandung untuk bernostalgia bersama," tutur dia. tgh/R-1

Komentar

Komentar
()

Top