Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Setelah Myanmar, Kini Jepang Eksekusi Mati Pria Pembunuh Tujuh Orang di Akihabara

Foto : Freshnewsasia

Sidang kasus penusukan yang menewaskan tujuh orang di distrik Akihabara, Tokyo, Jepang.

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Pemerintah Jepang mengeksekusi mati pria yang menewaskan tujuh orang dengan menabrakkan truk dan mengamuk di distrik Akihabara, Tokyo pada 2008. Kementerian Kehakiman dalam sebuah pernyataan seperti dikutip CNA, Selasa (26/7).

Menteri Kehakiman Yoshihisa Furukawa mengatakan, Tomohiro Kato telah mempersiapkan serangan dengan teliti dan memperlihatkan "niat yang kuat untuk membunuh".

"Hukuman mati dalam kasus ini diputuskan melalui pertimbangan yang cukup di pengadilan," katanya kepada wartawan.

"Berdasarkan fakta ini, saya menyetujui eksekusi setelah melalui pemeriksaan menyeluruh."

Kato yang melakukan penusukan demi kesenangan pada 8 Juni 2008 mengatakan kepada polisi, "Saya datang ke Akihabara untuk membunuh orang. Tak peduli siapa yang akan saya bunuh."
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : CNA

Komentar

Komentar
()

Top