Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Serunya "Body Rafting" di Sungai Citumang

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sedangkan dari sisi etimologi, Citumang sendiri berasal daricaidalam bahasa Sunda yang artinya air, dannumpang. Jadicai numpangmemiliki artinya air sungai yang mengalir di bawah tanah. Seiring perjalanan waktu, katacai numpangberalih menjadi Citumang.

Sungai tersebut yang tidak terlalu lebar dan debit airnya yang sedang. Sungai yang ramah dari sisi keselamatan tersebut biasa digunakan wisatawan untuk melakukan aksi seru di akhir pekan.

Untuk sampai Citumang bisa ditempuh kurang lebih 15 kilometer dari bundaran Marlin di Pangandaran menuju Cibenda. Jalan yang mulus membuat perjalanan hanya perlu waktu 20 menit untuk sampai ke lokasi. Dari Cibenda dilanjutkan dengan ojek menuju ke titik lokasi dengan tarif 10.000 -20.000 rupiah dengan jarak 2 kilometer.

Setelah turun ojek, dilanjutkan dengan berjalan kaki. Hanya beberapa menit, Sungai Citumang yang dicari akan terlihat. Yang pertama akan terlihat adalah aliran sungai yang berasal dari lumbang gua. Dari dalam gua, air jatuh membentukcurugatau air terjun. Batuan di tepi sungainya tergambar berbagai ornamen menarik. Sebuah relief alam yang memanjakan mata.

Sungai Citumang mengalir dari hulu pegunungan. Alirannya mengalir berbelok-belok menuju ke hilir, dan berakhir di laut di sekitar di Pantai Karang Tirta. Di sepanjang sungai ini pepohonan masih rapat. Pemandangan ini menjadi nilai lebih bagi wisatawan yang melakukan beberapa aktivitas yang bisa dipilih.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top