Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sektor Perindustrian - Per November 2023, BPSDMI Fasilitasi 30 LSP dari Tujuh Sektor Industri

Serapan Tenaga Kerja Industri Naik

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Hingga November 2023, BPSDMI memfasilitasi sebanyak 30 Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) dari tujuh sektor industri. Jumlah fasilitasi kegiatan sertifikasi kompetensi tahun ini mencapai 4.212 fasilitasi.

Guna mendukung peningkatan kualifikasi pekerja, telah disusun pula empat Rancangan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (RSKKNI) dan empat Rancangan Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (RKKNI). SKKNI adalah rumusan kemampuan kerja yang mencakup aspek pengetahuan, keterampilan, dan/atau keahlian serta sikap kerja yang relevan dengan pelaksanaan tugas dan syarat jabatan yang ditetapkan.

Selain itu, BPSDMI melalui Pusat Industri Digital Indonesia 4.0 (PIDI 4.0) juga telah menyelenggarakan pelatihan dengan topik-topik terkait industri 4.0, seperti Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT), dan lain-lain dengan total peserta pelatihan 608 orang sepanjang 2023.

Pendidikan Vokasi

Masrokhan menambahkan, untuk mencetak SDM industri baru berkualitas, Kemenperin menyelenggarakan pendidikan vokasi melalui 9 SMK, 11 politeknik, dan dua akademi komunitas di bawah binaan BPSDMI yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top