Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sepak Bola Asia Kini Telah "Setara" dengan Kawasan Lain

Foto : antarafoto

Pemain Australia berduel dengan pemain Argentina di babak 16 Besar Piala Dunia 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

Jepang masuk babak 16 besar setelah mengakhiri fase grup dengan memuncaki grupnya yang dihuni Spanyol dan Jerman. Jadi, Jepang telah melalui ujian yang relatif lebih berat ketimbang Australia dan Korea Selatan.

Kroasia yang walau runner up Piala Dunia 2018 dan lawan Jepang dalam 16 besar Piala Dunia 2002, seharusnya tidak lebih kuat dari Spanyol dan Jerman. Apalagi Jepang bukan pihak yang inferior dalam pertemuan-pertemuan mereka sebelum ini dengan Kroasia.

Sejak 1997, Jepang sudah tiga kali menghadapi Kroasia yang dua di antaranya terjadi pada ajang Piala Dunia.

Kedua tim sama-sama pernah menang satu kali. Jepang menang 4-3 dalam laga persahabatan, sedangkan Kroasia menang 1-0 dalam fase grup Piala Dunia 1998. Terakhir kali mereka bertemu pada fase grup Piala Dunia 2006 ketika keduanya seri 0-0.

Inspirasi Asia
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top