Seorang Pria Meninggal Usai Belanja di Minimarket
Jenazah warga yang meninggal di minimarket Kota Bogor sebelum dievakuasi polisi, Jumat (29/11/2024).
Foto: ANTARA/HO-Polresta Bogor KotaBOGOR - Polresta Bogor Kota mengevakuasi seorang pria yang meninggal setelah belanja di salah satu minimarket Jalan Pandu Raya, Kelurahan Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Jumat (29/11).
Kapolsek Bogor Utara Kompol Agus Supriyanto di Kota Bogor, Jumat, mengatakan pria tersebut bernama Deni Irawan berusia 54 tahun, yang merupakan warga Kelurahan Tanah Baru.
“Dilaporkan oleh warga ada seorang warga laki-laki yang habis belanja di minimarket jatuh tersungkur dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara,” kata Agus.
Menurut keterangan saksi yang merupakan pegawai minimarket, Agus mengatakan, sebelum jatuh tersungkur dan meninggal dunia, pria tersebut baru saja mengisi dompet digital di minimarket itu.
Pria tersebut, kata Agus, kemudian keluar minimarket dan duduk, namun tiba-tiba jatuh tersungkur dan meninggal dunia di TKP.
“Dugaan sementara korban meninggal dunia dikarenakan serangan jantung,” ujarnya.
Usai mendapat laporan tersebut, Agus mengatakan, polisi langsung mendatangi TKP dan melakukan olah TKP. Usai mencari keterangan saksi, pihak keluarga membuat pernyataan untuk tidak dilakukan visum terhadap jenazah.
“Jenazah langsung kami bawa ke rumah duka di Kelurahan Tanah Baru, untuk disemayamkan dan dikebumikan,” kata Agus.
Berita Trending
- 1 Siswa SMK Hanyut di Air Terjun Lahat, Tim SAR Lakukan Pencarian
- 2 Diduga Ada Kecurangan, Bawaslu Sumsel Rekomendasikan Pemungutan Suara Ulang di Empat TPS
- 3 Pemerintah Jangan Malu Membatalkan Kenaikan PPN
- 4 Calon Wakil Wali Kota Armuji Sebut Warga Surabaya Cerdas Gunakan Hak Pilih
- 5 Cuaca Hari Ini, Wilayah Indonesia Umumnya Diguyur Hujan
Berita Terkini
- Pemprov DKI Fasilitasi Warga Kolong Jembatan Pindah ke Rusunawa KS Tubun
- KPU Lampung Umumkan Hasil Pilkada 2024 pada 15 Desember
- Uniqlo Dikritik di Tiongkok Setelah Komentar CEO-nya tentang Xinjiang
- Kemendikdasmen Ajak Guru Melek Teknologi Kembangkan Kegiatan Belajar Mengajar yang Inovatif
- Bank DKI Raih Indonesia Best CMO Award dan Properti Indonesia Award 2024