Semangat Civitas Academica IMDE Harus Dipacu untuk Terus Maju
Rektor Insititut Media Digital Emtek (IMDE), Totok Amin Soefijanto Ed.D, Wakil Duta Besar Singapura, Terrence Teo, dan First Secretary (Information), Andrew Leung, serta jajaran pimpinan IMDE saat bertemu di kampus IMDE, Jakarta, Senin (2/9).
Foto: istimewaJAKARTA - Disambut hangat Rektor Insititut Media Digital Emtek (IMDE), Totok Amin Soefijanto Ed.D, kedua tamu yaitu Wakil Duta Besar Singapura, Terrence Teo dan First Secretary (Information), Andrew Leung, Senin (2/9) melihat pajangan kamera pedestal dan mixer control "jadul" yang digunakan pada tahun 1995 di lobi Kampus IMDE, Emtek City, Jakarta Barat.
"Artefak seperti ini dapat memacu semangat civitas academica di kampus IMDE ini untuk maju, karena ada pesan dari masa lalu," kata Totok.
Menurut siaran persnya, setelah melihat suasana kampus, berlanjut ke diskusi hangat dalam ruang meeting.
Melalui Industry Project Based Experiential dengan Singapore Management University, Emtek melalui perusahaan yang terafiliasi di dalamnya menjadi mentor untuk mahasiswa dalam mengerjakan proyek yang relate langsung dengan problem statement dan model bisnis yang ditawarkan untuk perusahaan, termasuk IMDE.
"Singapura dan Indonesia telah memiliki program Tech-X untuk memperkuat partnership bisnis dan Emtek sudah di dalamnya. Sementara, IMDE memiliki kekuatan dalam menghasilkan konten kreator baru," tutur Terrence Teo.
Wakil Dubes yang masih muda ini mengatakan ke depannya akan terbuka untuk kerja sama dalam menguatkan pendidikan tinggi profesional terutama di bidang komunikasi dan media digital.
Menjadi kehormatan untuk IMDE menerima kehadiran Wakil Dubes Singapura, karena banyak potensi kerja sama melalui dialog yang memberikan insight dan perspektif di antara kedua pihak.
"Kita perlu belajar dari Singapura bagaimana bisa menjadi digital nation," jelas Totok.
IMDE sebelumnya adalah Akademi Televisi Indonesia (ATVI) yang sudah berdiri sejak 1998.
Berita Trending
- 1 Indonesia Tunda Peluncuran Komitmen Iklim Terbaru di COP29 Azerbaijan
- 2 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 3 Ini Kata Pengamat Soal Wacana Terowongan Penghubung Trenggalek ke Tulungagung
- 4 Penerima LPDP Harus Berkontribusi untuk Negeri
- 5 Ini yang Dilakukan Kemnaker untuk Mendukung Industri Musik
Berita Terkini
- Pasangan Risma-Gus Hans Sampaikan Permohonan Maaf di Akhir Masa Kampanye Pilgub Jatim
- Degrowth, Melawan Industrialisasi dan Konsumsi Berlebihan Demi Masa Depan yang Berkelanjutan
- Hardjuno Pertanyakan RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas Prioritas Saat RUU Perampasan Aset Tidak
- Kebijakan Luar Negeri Prabowo Subianto: Diplomasi yang Berimbang untuk Indonesia
- Tuai Kecaman, Biaya Penobatan Raja Charles Capai £72 juta