Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Selama Semester I-2024, ICDX Bukukan Volume Transaksi 5,7 Juta Lot

Foto : ANTARA/ Rendra Oxtora

Plt Kepala Bappebti Kasan di dampingi Direktur Utama ICDX, Fajar Wibhiyadi memberikan keterangan pers usai membuka kegiatan Literasi ke-4 Bursa CPO Indonesia di Pontianak, Kamis (11/7/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indonesia Commodity and Derivatives Exchange (ICDX) atau Bursa Komoditi dan Derivatif Indonesia (BKDI) mencatat transaksi sebanyak 5.724.852,55 Lot, dengan komposisi 4.917.608,55 Lot merupakan transaksi sistem perdagangan alternatif dan 807.244 Lot adalah transaksi multilateral.

Secara "notional value", sepanjang semester I-2024 tercatat sebesar Rp10.794 triliun, dengan komposisi Rp10.718 triliun di transaksi sistem perdagangan alternatif dan Rp76 triliun di transaksi multilateral.

"ICDX juga berkomitmen penuh untuk secara bersama-sama dengan otoritas serta pemangku kepentingan lain untuk terus mengembangkan ekosistem perdagangan berjangka komoditi. Indonesia memiliki potensi besar terkait pengembangan industri ini. Kuncinya, semua pemangku kepentingan bisa bersama-sama, berkolaborasi untuk mengembangkan ekosistemnya," kata Direktur Utama ICDX Fajar Wibhiyadi di Jakarta, Kamis (11/7).

Dalam kurun waktu Januari-Juni 2024 tersebut, transaksi multilateral didominasi oleh transaksi komoditas emas dengan kontrak GOLDGR sebanyak 317.260 lot atau setara dengan 35 persen, dan kontrak GOLDUDMic sebanyak 122.984 Lot atau setara dengan 15 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top