Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pendidikan

Sekolah Ibu Mulai Beroperasi di 68 Kelurahan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

BOGOR -Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat, meresmikan operasional Sekolah Ibu yang secara efektif mulai dibuka Kamis (19/7) di 68 kelurahan.

"Sekolah Ibu ini merupakan yang pertama di Jawa Barat, bahkan mungkin di Indonesia," kata Ketua Tim Penggerak PKK Kota Bogor, Yane Ardian Bima Arya, di Bogor, Selasa (17/7).

Menurut Yane, butuh dua tahun untuk menyiapkan Sekolah Ibu, mulai dari merancang modul pendidikannya, hingga melatih tenaga pengajarnya

Sekolah Ibu dirancang untuk meningkatkan kapasitas ibu dalam mengurus rumah tangga, mendidik anaknya, sehingga menjadi keluarga yang mandiri mampu keluar dari permasalahan sosial maupun ekonomi yang dihadapi. "Sekolah Ibu hadir dengan adanya kepedulian sebagai seorang ibu atas fenomena sosial yang terjadi di tengah-tengah masyarakat," kata Yane.

Kegiatan pembelajaran di sekolah ibu berlangsung dua kali dalam seminggu, setiap hari Senin dan Kamis, mulai pukul 13.00 WIB bertempat di ruang kelas aula kelurahan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top