Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Sejarah 3 Februari: Kapal SS Dorchester AS Ditenggelamkan U-boat Nazi Jerman

Foto : Istimewa

SS Dorchester.

A   A   A   Pengaturan Font

Hari ini, 3 Februari menandakan 80 tahun kisah tragis sekaligus paling inspiratif dari tenggelamnya kapal SS Dorchester milik Amerika Serikat (AS), usai dibombardir torpedo U-boat Nazi Jerman pada Perang Dunia II.

Kapal uap setinggi 368 kaki yang dioperasikan oleh War Shipping Administration tenggelam di Laut Labrador dalam perjalanannya dari Narsarssuak, Greenland, menuju pangkalan udara di Labrador, Kanada.

Ketika berangkat pada 2 Februari 1943, para kru dalam keadaan siaga tinggi karena U-boat Jerman dilaporkan telah menyerang kapal-kapal milik Amerika di area yang sama, di dekat Newfoundland, Kanada.

Banyak para penumpang kapal itu diminta tidur dengan pakaian lengkap dan mengenakan jaket pelampung. Tak sedikit yang mengabaikan perintah tersebut karena merasa panas dan tidak nyaman.

Ketakutan itu pun benar adanya. Tak lama setelah tengah malam pada 3 Februari 1943, SS Dorchester terkena torpedo U-boat Jerman.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top