Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Security Crowdfunding Bisa Jadi Alternatif Pembiayaan UMKM

Foto : Istimewa

UMKM di Kota Palu

A   A   A   Pengaturan Font

PALU- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) menyatakan Security Crowdfunding (SCF) merupakan layanan urun dana yang hadir sebagai salah satu alternatif pembiayaan untuk membantu usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia termasuk di Sulteng.

"Terutama di masa pandemi COVID-19 saat ini. Setidaknya ada lima keunggulan SCF, sehingga menjadi salah satu alternatif pembiayaan bagi pelaku UMKM di Provinsi Sulteng," kata Pelaksana Harian (Plh) Kepala OJK Sulteng Amirudin Muhidu, di Kota Palu, Sabtu malam (20/3).

Pertama, proses penerbitan efek lebih mudah. Konsep penawaran efek melalui SCF dikecualikan dari kewajiban untuk menyampaikan pernyataan pendaftaran sepanjang memenuhi tiga persyaratan, yaitu penawaran efek dilakukan melalui penyelenggara yang telah memperoleh izin dari OJK.

Berikutnya, penawaran efek dilakukan dalam kurun waktu 12 bulan dan total dana yang dihimpun paling banyak Rp10 miliar.

"Kedua, badan usaha tidak terbatas pada Perseroan Terbatas (PT). Badan usaha mencakup badan usaha Indonesia, baik berupa badan hukum maupun non badan hukum. Badan usaha berbadan hukum misalnya PT dan koperasi serta badan usaha lainnya, seperti Perseroan Komanditer (CV), firma, dan persekutuan perdata," ujarnya seperti dikutip dari Antara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top