Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Samsung Dorong Siswa Gali Solusi Masalah Sosial Melalui Pelatihan Design Thinking

Foto : istimewa

samsung

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Generasidigital nativeGen Z secara umum dikenal dengan idealismenya. Mereka dikenal memiliki perhatian yang besar pada isu-isu perubahan iklim, membangun kesetaraan, dan penciptaan lebih banyak peluang bagi orang dari berbagai latar belakang serta perhatian pada praktik keberlanjutan.

Enam dari 10 Gen Z mengatakan sudah melakukan berbagai tindakan aktif untuk meminimalkan dampak mereka terhadap lingkungan. Survei lain menemukan pentingnya pendidikan bagi 65 persen Gen Z dan mereka menghargai adanya akses yang setara bagi siapapun kepada pendidikan.

Untuk memberi wadah bagi Gen Z dan komitmen memajukan pendidikan di Indonesia Samsung menyelenggarakan Samsung Solve for Tomorrow (SSFT), dengan memfasilitasi siswa Indonesia untuk meraih mimpi mereka di bidang pendidikan dan keberlanjutan. Program tersebut mulai dari menuangkan ide hingga membuat rencana agar ide mereka dapat terwujud dan bermanfaat bagi lingkungan sekitar.

Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia Ennita Pramono, mengatakan Samsung Solve for Tomorrow adalah kontribusi Samsung terhadap pendidikan di Indonesia. Selain itu program tersebut merupakan bentuk komitmen dalam menjadi bagian dari gerakan pendidikan untuk Indonesia yang lebih baik.

"Samsung Solve for Tomorrow bertujuan mempersiapkanfuture leaderdengan mengajak anak-anak muda mewujudkan perubahan nyata dan positif untuk hari esok yang lebih baik," kata Ennita Pramono.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top