Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sakti: Kerja Sama RI-Vietnam Ciptakan Investasi Budidaya Lobster

Foto : kkp.go.id

Menteri Kelautan dan Perikanan (Men-KP), Sakti Wahyu Trenggono

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Kelautan dan Perikanan (Men-KP), Sakti Wahyu Trenggono, menyebutkan kerja sama antara Indonesia dan Vietnam di bidang perikanan yang disepakati pada Jumat (12/1) lalu akan menciptakan peluang investasi ke Indonesia untuk budidaya lobster.

Menteri Kelautan dan Perikanan (Men-KP), Sakti Wahyu Trenggono, menyebutkan kerja sama antara Indonesia dan Vietnam di bidang perikanan yang disepakati pada Jumat (12/1) lalu akan menciptakan peluang investasi ke Indonesia untuk budidaya lobster.

"Jadi dia (Vietnam) akan kirim beberapa perusahaan yang akan investasi di Indonesia. Ketika mereka investasi di Indonesia kita akan mendapatkan transfer teknologi, etos kerja, dan lain sebagainya," kata Sakti saat ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (16/1).

Melalui kerja sama itu, menurut Sakti, Indonesia akan menjadi rantai pasok dari budidaya lobster global.

"Karena kita punya limpahan (benih lobster) kalau tidak diambil mati, kita manfaatkan supaya punya nilai ekonomi," ujar Men-KP.

Akan tetapi, pihaknya belum mengungkapkan nilai investasi dan perusahaan investor yang terlibat dalam investasi budidaya lobster tersebut. Menurut Sakti, jika kerja sama tersebut dijalankan, maka akan menumbuhkan perekonomian dan pendapatan negara secara signifikan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top