
Saatnya Mudik dengan Nyaman, Pratikno Dorong Percepatan Infrastruktur Demi Kelancaran Mudik Lebaran
Menko PMK Pratikno dan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi saat menggelar rapat persiapan arus mudik lebaran 2025 di Kemenko PMK, Jakarta, Senin (20/1/2025).
Foto: ANTARA/HO-Kemenko PMKJakarta - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno mendorong Kementerian PU dan BUMN untuk mempercepat penyelesaian infrastruktur guna mendukung kelancaran arus mudik lebaran 2025.
"Ini penting agar lalu lintas selama mudik Lebaran tahun 2025 dapat berjalan dengan lancar," ujar Pratikno di Jakarta, Senin.
Pernyataan tersebut disampaikan Pratikno saat menerima audiensi Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi di Kemenko PMK, Jakarta. Pertemuan tersebut merupakan langkah awal dalam mempersiapkan libur Lebaran 2025 yang aman, nyaman, dan lancar.
Pratikno meminta agar pihak-pihak terkait mengidentifikasi infrastruktur dan mempercepat penyelesaian proyek-proyek seperti jalan tol fungsional, jembatan, dan perbaikan jalan.
Di sisi lain, ia memberikan apresiasi atas kinerja Kementerian Perhubungan dalam penyelenggaraan libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Pratikno menekankan pentingnya kolaborasi lintas kementerian untuk mempersiapkan pelaksanaan mudik Lebaran 2025.
"Pelaksanaan mudik Lebaran 2025 akan melibatkan Kementerian PAN RB, Kementerian Tenaga Kerja, dan Kementerian Agama dalam pembahasan Surat Keputusan Bersama (SKB) terkait jadwal libur Lebaran, dengan koordinasi bersama Kementerian Perhubungan," ujar Pratikno.
Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi menyatakan bahwa evaluasi angkutan akhir tahun 2024 akan dijadikan acuan untuk persiapan angkutan Lebaran 2025, guna meningkatkan kualitas pelayanan transportasi.
"Hasil evaluasi angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 akan digunakan untuk menyiapkan angkutan Lebaran 2025," kata Dudy.
Berdasarkan Survei Kepuasan Masyarakat terhadap penyelenggaraan angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025 yang diselenggarakan oleh Pusat Studi Transportasi dan Logistik Universitas Gadjah Mada, proporsi masyarakat yang puas dan sangat puas adalah 86 persen.
"Meski begitu, kami tetap melakukan evaluasi dari angkutan Natal dan Tahun Baru. Hasil evaluasi penyelenggaraan angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025 akan kami gunakan sebagai masukan untuk penyelenggaraan angkutan Lebaran tahun ini," kata Menhub.
Berita Trending
- 1 Polresta Cirebon gencarkan patroli skala besar selama Ramadhan
- 2 Kota Nusantara Mendorong Investasi Daerah Sekitarnya
- 3 Negara-negara Gagal Pecahkan Kebuntuan soal Tenggat Waktu Laporan Ikim PBB
- 4 Ini Klasemen Liga 1 Setelah PSM Makassar Tundukkan Madura United
- 5 Pemerintah Kabupaten Bengkayang Mendorong Petani Karet untuk Bangkit Kembali
Berita Terkini
-
Dukung Kebutuhan Kesehatan dan Kecantikan di Bulan Suci, Guardian Hadirkan Program “Self-care Saat Ramadan”
-
Dua Tewas dalam Insiden Mobil Menabrak Kerumunan di Mannheim, Jerman.
-
Mendikdasmen: Libur Lebaran Anak Sekolah Dipercepat Jadi 21 Maret- 8 April
-
Infinix Rilis Dua Ponsel Gaming yang Bertenaga dan Cerdas
-
Hari Ini Bekasi Lumpuh, 7 Kecamatan Terendam Banjir, Ketinggian Air Capai 8 Meter