Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rusia Tiba-tiba Kirim Ribuan Ton Gandum ke "Negara Sahabat" di Karibia, Putin Cari Dukungan?

Foto : VOA/Reuters/Maxim Shemetov

Presiden Kuba Miguel Diaz-Canel (kiri) dan Presiden Rusia Vladimir Putin melakukan konferensi pers bersama setelah melangsungkan pertemuan di Moskow, Rusia, pada 2 November 2018.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kuba menerima donasi ribuan ton gandum dari Rusia pada Kamis (21/4).

Dilansir VOA, Jumat (22/4), kapal yang mengangkut kargo berisi bantuan gandum tersebut menghabiskan waktu selama beberapa minggu di laut dan tidak bisa berlabuh di Kuba karena sanksi yang dijatuhkan oleh pihak Barat kepada Rusia atas invasinya di Ukraina.

Biaya pengiriman yang dibayar oleh Moskow tidak dapat dicairkan sebagai pembayaran, karena pemutusan hubungan bank-bank Rusia oleh sistem keuangan internasional SWIFT, kata Duta Besar Rusia untuk Kuba, Andrei Guskov.

"Ada banyak kesempatan di mana kami mengulurkan tangan membantu negara pulau ini baik secara bilateral maupun sumbangan yang kami salurkan melalui organisasi internasional."

Bantuan Rusia itu datang ketika negara Karibia itu menghadapi krisis ekonomi.

Wakil Menteri Pertama Kementerian Industri Pangan Kuba, Mercedes López mengatakan, "Pengiriman Rusia itu sebagai "sebuah contoh jalinan sejarah dan politik yang menyatukan kami."
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top