Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Sejarah Timur Tengah

Runtuh oleh Serangan Alexander Agung

Foto : Wikimedia
A   A   A   Pengaturan Font

Putra Cyrus dan penerusnya, Cambyses II (529-522 SM) menambahkan Mesir ke dalam Kekaisaran Persia. Namun kemudian terjadi pemberontakan di dalam negeri, yang tampaknya dipimpin oleh seorang pendeta Media yang menyamar sebagai saudara laki-laki Cambyses. Padahal ia secara diam-diam telah dibunuh oleh Cambyses sendiri.

Putra Cyrus dan penerusnya, Cambyses II (529-522 SM) menambahkan Mesir ke dalam Kekaisaran Persia. Namun kemudian terjadi pemberontakan di dalam negeri, yang tampaknya dipimpin oleh seorang pendeta Media yang menyamar sebagai saudara laki-laki Cambyses. Padahal ia secara diam-diam telah dibunuh oleh Cambyses sendiri.

Cambyses bergegas kembali tetapi meninggal dalam perjalanan, meninggalkan salah satu jenderalnya, seorang kerabat jauh, yaitu Darius untuk turun tangan. Didukung oleh tentara dan klan bangsawan Persia, yang menjadi kaya karena pemerintahan kekaisaran, Darius mendapatkan kembali kekaisaran dan memperluasnya hingga Lembah Indus. Wilayah ini menjadi sebuah hadiah yang bernilai upeti beberapa kali lebih banyak daripada Kota Babilonia.

Darius menyadari bahwa agar kekaisaran dapat berfungsi, diperlukan organisasi yang efisien. Ia membaginya menjadi 20 satrapies atau provinsi yang masing-masing membayar upeti dengan tarif tetap kepada Persia. Setiap satrapi dipimpin oleh seorang satrap atau gubernur, yang ditunjuk secara terpusat dan sering kali berkerabat dengan Darius.

Untuk mencegah satrap membangun kekuatan basis kekuasaan, Darius menunjuk seorang komandan militer terpisah yang hanya bertanggung jawab kepadanya.

Darius mengambil sebagian besar struktur ini dari bangsa Asiria, hanya menerapkannya dalam skala yang lebih besar, namun penggunaan upeti olehnya merupakan sesuatu yang baru. Sebelumnya, upeti pada dasarnya adalah uang perlindungan yang dibayarkan untuk menghindari masalah, namun Darius memperlakukannya sebagai pajak.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top