Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PREDIKSI RUPIAH

Rupiah Diprediksi Masih Tertekan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS berpotensi melanjutkan pelemahannya, hari ini (4/4). Pergerakan rupiah diperkirakan maaih dipengaruhi sentimen eksternal, terutama sikap hawkish bank sentral Amerika Serikat (AS) atau the Fed.

Pengamat pasar uang, Ibrahim Assuaibi melihat indeks dollar AS masih menguat karena beberapa pejabat the Fed memperingatkan bank sentral dapat mempertahankan suku bunga lebih tinggi lebih lama dalam menghadapi inflasi yang tinggi dan kekuatan pasar tenaga kerja.

Karenanya, Ibrahim memproyeksikan kurs rupiah terhadap dollar AS dalam perdagangan di pasar uang antarbank, Kamis (4/4), bergerak fluktuatif sebelum ditutup melemah di kisaran 15.910-15.960 rupiah per dollar AS.

Sebelumnya, nilai tukar rupiah terhadap dollar AS di akhir perdagangan, Rabu (3/4), ditutup melemah 23 poin atau 0,14 persen menjadi 15.920 rupiah per dollar AS. Pelemahan terjadi di tengah data PMI Manufaktur ISM AS yang meningkat.

"PMI Manufaktur ISM AS juga meningkat menjadi 50,3 pada Maret 2024, naik dari 47,8 pada Februari 2024 dan mengalahkan ekspektasi pasar sebesar 48,4," kata ekonom Bank Mandiri Reny Eka Putri kepada ANTARA di Jakarta, kemarin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top