Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Rossi Akui Bakal Sulit Saingi Honda dan Ducati

Foto : AFP/KARIM JAAFAR
A   A   A   Pengaturan Font

Memasuki masa istirahat musim dingin, pabrikan asal Iwata itu masih memiliki daftar panjang untuk pengembangan motornya sebelum melanjutkan tes pramusim di Sepang, Malaysia pada Februari. Luca Cadalora telah menjadi pelatih Rossi sejak awal musim 2016 tapi karena alasan pribadi Cadalora memutuskan mundur dari perannya.

Pembalap Italia berusia 39 tahun itu belum menentukan siapa pengganti Cadalora. Ada kemungkinan Idalio Gavira, saat ini sebagai pelatih pembalap di SKY Racing Team VR46, yang akan menggantikan posisi Cadalora.

Jalani Operasi

Sementara itu, pembalap anyar Repsol Honda, Jorge Lorenzo, bakal kembali menjalani operasi. Hal itu dilakukan untuk mengatasi rasa tidak nyaman berkelanjutan akibat cedera di kaki kanannya yang dialami beberapa waktu lalu.

Lorenzo mengalami cedera usai terpelanting di tikungan pertama MotoGP Aragon akhir September lalu. Crash itu membuat rider 31 tahun tersebut mengalami dislokasi jari kaki dan retak tulang metatarsal. Setelah itu, Lorenzo kembali turun ke lintasan dua pekan kemudian di Thailand. Di Sirkuit Buriram, Lorenzo kembali terjatuh hingga pergelangan tangan kirinya mengalami retak.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top