Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Romo Benny: Saat PBB Tak Bisa Hentikan Perang, Gereja Bisa Fasilitasi Perundingan

Foto : Istimewa

Romo Benny

A   A   A   Pengaturan Font

SURABAYA - Dewan Pimpinan Cabang Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia Cabang Surabaya - Sanctus Lucas melaksanakan diskusi santai yang bertemakan "PEACE OR STABILITY (Ukraina Vs Rusia)?" pada Kamis (10/3) secara daring melalui Zoom.

Staff Khusus Ketua Dewan Pengarah BPIP Antonius Benny Susetyo atau biasa dipanggil sebagai Romo Benny menyatakan bahwa perang menghancurkan dimensi kemanusiaan,dan korbannya adalah manusia apapun identitasnya, dialog merupakan solusi menurut gereja, dan perang bukan jawaban masalah namun menimbulkan masalah baru.

Maka menurutnya, dialog diperlukan untuk menghentikan peperangan, banyak argument yang terjadi di luar sana namun lebih lanjut perlu disadari bahwa yang paling dirugikan adalah kaum miskin dan masyarakat bawah .

"Karenanya gereja melihat perlu adanya dialog dan selalu ada upaya dan seruan perdamaian yang aktif walaupun tidak mudah namun harus tetap dilaksanakan dan karenanya perlu ada satu cita cita perdamaian yang tidak lagi melibatkan ketakutan atau kecemasan perlu dilaksanakan dan tidak menjadi cita cita utopis saja," paparnya.

Menurut Romo Benny upaya menjaga perdamaian sejati sesungguhnya memerlukan kebijakan para pemimpin dimana perlu disadari bahwa masa depan dunia bergantung kepada keinginan mereka untuk selalu berupaya menjaga perdamaian.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Eko S
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top