Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Angel Pieter

Rilis Lagu Tentang Kegamangan dalam "Bila"

Foto : Antara

Sampul lagu "Bila" dari penyanyi Angel Pieters

A   A   A   Pengaturan Font

Penyanyi Angel Pieters merilis lagu tunggal terbaru berjudul Bila yang diangkat dari kisah hidupnya.

Bila bercerita tentang dinamika dalam relasi romantis terkait kegamangan untuk pergi atau bertahan, yang secara tersirat membawa pesan tentang keikhlasan.

Lagu yang diciptakan oleh Lale, Ilman dan Nino ini merupakan kilas balik masa lalu Angel, dan merupakan bagian yang tidak lepas dari perjalanan panjangnya dalam berproses dan mencari jati diri.

"Kenapa lagunya seputar cinta? sebenarnya simpel. Karena topik tentang cinta tidak ada matinya. Lalu pendengarku juga banyak yang ada di usia remaja, dan masa remaja itu tidak jauh-jauh dari cinta monyet, jatuh cinta, atau bahkan patah hati," kata Angel dalam siaran resminya, Minggu (2/10).

Angel mengatakan bahwa lagu ini didedikasikan untuk orang-orang yang sedang galau dalam sebuah hubungan. Dia berharap bahwa Bila bisa mewakili perasaan siapa saja yang tengah melewati periode gamang tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top