Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ribuan Umat Antar Paus Emeritus Benediktus XVI ke Tempat Peristirahatan Terakhir

Foto : ALBERTO PIZZOLI / AFP

PEMAKAMAN PAUS EMERITUS BENEDIKTUS XVI I Para pengusung jenazah membawa peti mati Paus Emeritus Benediktus XVI di depan Paus Fransiskus pada akhir misa pemakamannya di lapangan Santo Petrus, Vatikan, Kamis (5/1).

A   A   A   Pengaturan Font

"Meskipun pada usia kami, kami masih anak-anak ketika beliau menjadi Paus, beliau meninggalkan jejaknya," kata Xavier Mora (24 tahun), warga Spanyol yang sedang belajar untuk menjadi imam di Roma, kepada Reuters.

"Kami telah mempelajari teologinya selama tiga tahun dan meskipun kami tidak mengenalnya secara pribadi, kami sangat menyayangi dan menghargainya," katanya.

Paus Benediktus yang terlahir dengan nama Joseph Ratzinger, meninggal pada Sabtu (31/12) dalam usia 95 tahun, mengakhiri situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya karena dua "pria berbaju putih", dia dan Paus Fransiskus, tinggal di Vatikan. "Diperkirakan 195.000 orang telah memberikan penghormatan selama tiga hari persemayaman kenegaraan di basilika," kata Vatikan.

Pada Rabu malam, jenazahnya dipindahkan ke peti mati berbahan kayu pohon cemara untuk pemakaman. Paus Benediktus kemudian akan dikebumikan di sebuah makam di ruang bawah tanah di bawah Basilika, tempat jenazah Yohanes Paulus II disemayamkan sebelum dipindahkan untuk beatifikasinya pada 2011. Ia dijadikan santo pada 2014.

Hari Berkabung Nasional
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top