Ribuan Orang Ukraina dan Rusia Berlindung Sambil Berlibur di Bali
Wisatawan menghabiskan waktu di pantai Kuta, Bali. Banyak orang Ukraina dan Rusia telah menjadikan pulau resor ini sebagai tujuan mereka berlindung.
DENPASAR - Rusia dan Ukraina mungkin berperang, tetapi ribuan warganya hidup berdampingan di Bali, Indonesia. Baru-baru ini dilaporkan banyak yang menjadikan pulau itu sebagai tempat berlindung, setelah meninggalkan negara mereka menyusul invasi ke Ukraina yang mendekati satu tahun pada 24 Februari.
Dikutip dari Channel News Asia, dengan konflik yang belum berakhir, tujuan wisata utama Indonesia telah menjadi tempat perlindungan sementara bagi warga dan pelaku bisnis yang mencari pelarian.
Menurut data pemerintah, lebih dari 7.000 orang Ukraina tiba di Bali tahun lalu, dan bulan lalu, ada lebih dari 2.500 kedatangan.
Tahun lalu juga terlihat lebih dari 58.000 orang Rusia tiba di pulau itu. Pada bulan Januari tahun ini, ada lebih dari 22.500 kedatangan, menjadikan Rusia sebagai negara sebagai pendatang asing terbesar kedua bulan itu.
Membangun komunitas di Bali
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Komentar
()Muat lainnya