Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kerja Sama Bilateral

RI Ajak Australia Terus Jaga Stabilitas Indo-Pasifik

Foto : Dok Direktorat Kerja Sama Eksternal Asean-Kemlu

Foto Bersama l Pejabat tinggi dari negara-negara anggota Asean, berfoto bersama dengan pejabat tinggi dari Australia, saat mereka menghadiri pembukaan pertemuan ke-31 Asean-Australia Forum di Putrajaya, Malaysia, pada yang digelar Kamis (2/5).

A   A   A   Pengaturan Font

PUTRAJAYA - Berbagai kerja sama Indo-Pasifik yang ditawarkan oleh negara-negara besar, memberikan kesempatan sekaligus tantangan. Secara alami, negara-negara besar akan senantiasa memperkuat pengaruhnya di kawasan dan siap untuk saling bersaing.

Pernyataan itu disampaikan Direktur Jenderal Kerja Sama Asean/Ketua SOM Asean-Indonesia, Jose Tavares, pada pertemuan ke-31 Association of Southeast Asian Nations (Asean)-Australia Forum di Putrajaya, Malaysia, yang digelar 2-3 Mei 2019.

"Asean yang terletak di tengah dinamika geostrategis ini, perlu terus menjaga stabilitas dan keamanan di kawasan," kata Jose saat memimpin pembahasan pada agenda perkembangan Indo-Pasifik.

"Menjadi kepentingan utama Asean untuk memastikan dinamika geostrategis saat ini tidak mengganggu stabilitas dan keamanan kawasan yang telah berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat," imbuh Jose.

Hal ini ditanggapi secara positif oleh Richard Maude, Ketua SOM Australia, yang mengapresiasi upaya bersama Asean dalam menentukan sikap di kawasan di tengah persaingan pengaruh major powers. High Level Dialogue on Indo-Pacific yang diselenggarakan oleh Indonesia juga dipandang sebagai langkah konkret dan tepat untuk meningkatkan rasa saling percaya.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top