Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pengelolaan Anggaran

Realisasi Pendanaan LMAN untuk IKN Capai Rp723,78 M

Foto : ISTIMEWA

Direktur Utama LMAN, Basuki Purwadi

A   A   A   Pengaturan Font

Untuk Seksi 2 Jalan Tol IKN adalah bagian dari Tol Balsam. Sedangkan untuk di Seksi 4 disiapkan pembangunan terowongan bawah laut (immersed tunnel) untuk menjaga lingkungan, dan di Seksi 4 juga disediakan dua lintasan untuk satwa, jadi ada semacam terowongan pendek.

Adapun untuk KIPP IKN, Kementerian PUPR menargetkan pembangunan infrastruktur dasar selesai pada 2024. Berdasarkan data Kementerian PUPR, realisasi pembangunan fisik Kantor Presiden di IKN Nusantara per 17 Agustus mencapai 27,52 persen.

Kementerian PUPR, melalui Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Negara (IKN), berencana membawa dan memasang bilah Garuda di Kantor Presiden secara bertahap di IKN Nusantara pada September 2023. Kantor Presiden merupakan bagian dari Kawasan Istana Kepresidenan bersama dengan Istana Negara dan Lapangan Upacara.

Dana Investasi

Sementara itu, tahun depan, LMAN menerima dana investasi 15 triliun rupiah pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2024 untuk pembebasan lahan Proyek Strategis Nasional (PSN). "LMAN dilibatkan terkait pembebasan tanah untuk PSN. Untuk itu, dalam Nota Keuangan 2024, kami memberikan 15 triliun rupiah kepada LMAN," kata Direktur Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan Rionald Silaban saat taklimat media di Jakarta, awal pekan ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top