Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Banjir di Konawe

Ratusan Warga Terserang Penyakit

Foto : ANTARA/JOJON

PERBAIKI JALAN - Pekerja menggunakan alat berat memperbaiki jalan dan jembatan Ameroro yang menjadi penghubung jalan Trans Sulawasi antara Sulawesi Tenggara-Sulawasi Selatan, yang rusak akibat banjir di Kecamatan Uepai, Konawe, Sulawesi Tenggara, Minggu (16/6).

A   A   A   Pengaturan Font

KONAWE - Kepala Puskesmas Pondidaha, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Esti Saranani, mengatakan sejak tanggal 10 Juni hingga 14 Juni 2019, terdapat 807 jiwa warga pengungsi terserang beragam penyakit dan enam orang lainnya telah dirujuk di rumah sakit provinsi.

"Sejak tanggal 10 sampai 14 kemarin, ada 807 jiwa warga pengungsi yang sakit, lima orang demam tinggi, dan satu orang telah mengalami keguguran, sehingga kami rujuk ke rumah sakit provinsi," kata Esti Saranani, Minggu (16/6).

Banjir bandang yang menerjang Konawe Utara kini telah merendam kabupaten di Sulawesi Tenggara itu selama lebih dari sepekan. Ratusan rumah warga dilaporkan hancur dan hilang terbawa derasnya arus banjir. Warga yang mengungsi saat ini pun mulai mengeluhkan sakit serta membutuhkan logistik bantuan untuk bertahan hidup.

Akses menuju berbagai titik lokasi terdampak memiliki banyak kendala akibat jembatan yang terputus. Hal ini membuat tak sedikit desa yang terisolir.

Saat ini Puskesmas Pondidaha, kata Esti Saranani, mendatangi setiap desa terdampak banjir dan melakukan pengobatan massal bagi warga yang tidak mau mengungsi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top