Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Perlindungan Konsumen

Ratusan Produk Tak Sesuai SNI

Foto : istimewa

Veri Anggriono

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, dari 263 produk yang wajib mencantumkan label dalam bahasa Indonesia, sebanyak 195 produk sesuai dan 68 produk tak sesuai. Sedangkan dari 226 produk yang wajib mempunyai MKG bahasa Indonesia, sebanyak 151 produk sesuai dan 75 produk tidak sesuai.

"Standar produk yang baik memberi manfaat sebesar-besarnya bagi konsumen. Karena itu, penerapan SNI menjadi sangat penting, terutama dalam perdagangan era global saat ini," lanjut Veri.

Sanksi Teguran

Sebagai tindak lanjut terhadap 199 produk yang tidak sesuai SNI, label bahasa Indonesia, dan ketentuan MKG, pemerintah memberikan teguran tertulis kepada produsen 13 produk tersebut dan produsen 186 produk dipanggil untuk klarifikasi perbaikan. Adapun 408 produk yang sesuai ketentuan SNI, label, dan MKG diberikan surat apresiasi.

Ditjen PKTKTN juga menjalankan amanat UU No 7/2014 tentang perdagangan dengan melaksanakan lima jenis pengawasan tertib niaga terhadap 377 produk dan pelaku usaha.ers/E-10


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top