PSIS Semarang Tanpa Kekuatan Penuh Hadapi PSS Sleman
Para pemain PSIS Semarang berselebrasi setelah tercipta gol ke gawang Bali United pada pertandingan Liga 1 di Stadion Jatidiri Semarang, Jawa Tengah, Rabu (11/12/2024). PSIS Semarang menang atas Bali United dengan skor 2-1.
Foto: ANTARA/Aji StyawanJakarta - Dokter tim PSIS Semarang Radityo Haryo mengatakan, PSIS tak akan berkekuatan penuh ketika menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-15 Liga 1 Indonesia di Stadion Manahan, Solo, Selasa malam.
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Senin, Radityo menjelaskan setidaknya ada tiga pemain yang hampir dipastikan absen pada laga nanti yaitu Alfeandra Dewangga, Boubakary Diarra dan Septian David Maulana.
Alfeandra Dewangga dipastikan tidak bisa diturunkan kontra PSS Sleman karena tengah menjalani hukuman kartu kuning, sementara itu, Boukary Diaraa belum dalam kondisi fit setelah pada laga melawan Bali United pekan lalu mengalami cedera hamstring.
"Kondisi setelah match lawan Bali United, Boubakary Diarra mengeluh nyeri pada paha kanannya dan langsung dilakukan pemeriksaan tambahan USG otot dan didapatkan hasil adanya muscle strain partial tear grade 1 di otot hamstringnya," ungkap Radityo.
Radityo menambahkan jika Diarra harus beristirahat untuk melakukan pemulihan sekitar dua minggu dan ia beserta tim medis akan mengusahakan dengan obat-obatan, fisioterapi dan terapi lainnya agar pemain berposisi gelandang itu cepat lebih sembuh dan kembali ke pertandingan.
Selain Diarra, pemain yang masih dilanda cedera adalah Septian David Maulana juga mengalami nyeri pada hamstringnya ketika melalukan latihan resmi di Stadion Jatidiri jelang menghadapi Bali United.
Radityo menjelaskan jika Septian akan absen menghadapi PSS Sleman, namun diharapkan dapat bisa tampil pada pertandingan selanjutnya menghadapi Malut United.
"Kondisi David jelang match lawan Bali United mengeluh nyeri pada paha kanannya dan langsung dilakukan pemeriksaan tambahan USG otot dan didapatkan hasil adanya inflamasi pada otot harmstringnya," terang Radityo.
- Baca Juga: Shin Tae-yong: Saya Sangat Lelah dan Letih
- Baca Juga: Gagal Lagi, Itulah Hasil BWF Finals
"Tim medis akan mengusahakan dengan obat-obatan, fisioterapi advanced sehingga Septian David secepatnya bisa sembuh dan kembali berlatih dan bertanding bersama tim," pungkasnya.
Berita Trending
- 1 Mai Hang Food Festival Jadi Ajang Promosi Kuliner Lokal Labuan Bajo
- 2 Otorita Labuan Bajo: Mai Hang Food ajang promosi kuliner lokal
- 3 Jenderal Bintang Empat Akan Lakukan Ini untuk Dukung Swasembada Pangan
- 4 Warga Dibekali Literasi Digital Wujudkan IKN Kota Inklusif
- 5 Butuh Perjuangan Ekstra, Petugas Gabungan Gunakan Perahu Salurkan Bantuan ke Lokasi Terisolasi